Lompati ke konten utama
Microsoft 365
Berlangganan

Kolaborasi B2B Azure AD di Microsoft Teams

Apa kabar semua,

Hari ini, senang rasanya untuk menyampaikan bahwa kami baru saja mengaktifkan Akses Tamu di Microsoft Teams yang dirancang berdasarkan fitur kolaborasi B2B Azure AD!

Kini Anda dapat memungkinkan kolaborasi mitra di Teams untuk berinteraksi melalui obrolan, aplikasi, dan berbagi file dengan penggunaan yang mudah dan perlindungan kelas perusahaan yang telah lama diberikan Azure Active Directory untuk karyawan Anda.

Semua orang yang memiliki akun Azure Active Directory di organisasi mana pun kini dapat diundang sebagai pengguna tamu di Microsoft Teams!

Pelanggan telah membuat lebih dari 8 juta pengguna tamu menggunakan fitur-fitur B2B Azure AD, dan ini baru permulaan. Menambahkan dukungan untuk Microsoft Teams telah menjadi permintaan populer dari para pelanggan sehingga kami tidak sabar untuk mengaktifkan kemampuan baru ini agar tetap menjadi yang terbaik. Saya harap Anda mencobanya sekarang juga!

Jadi, silakan masuk ke Teams sekarang dan undang mitra Anda untuk bekerja sama.

Dan seperti biasa, hubungi kami untuk berdiskusi atau memberikan saran dan umpan balik. Kami akan selalu mendengarkan!

Salam Hangat,

Alex Simons (@Twitter: @Alex_A_Simons)

Direktur Manajemen Program

Divisi Identitas Microsoft

P.S.: Kami sedang berupaya untuk menambahkan kemampuan tambahan Azure AD di Teams, termasuk dukungan untuk pengguna eksternal dengan semua akun email perusahaan atau konsumen. Nantikan berita terkait hal ini dalam waktu dekat!